Pos

Palam, BanggaiKep.go.id – Sebanyak 50 orang peserta mengikuti kegiatan Latihan Gabungan (LATGAB) Lintas Sektor Palang Merah Indonesia Kabupaten Banggai Kepulauan Tahun 2024 yang bertempat di Desa Palam Kecamatan Tinangkung Utara.

Kegiatan LATGAB tersebut merupakan rangkaian perayaan Hari Palang Merah Indonesia 17 September 2024 dan juga Program Kerja Pengurus PMI Kabupaten Banggai kepulauan.

LATGAB tersebut turut dihadir pengurus PMI Provinsi Sulawesi Tengah yang diwakili Sekretaris PMI Provinsi Sulawesi Tengah Sukri, SKM yang sekaligus menjadi narasumber dalam kegiatan Latihan Gabungan tersebut yang dilaksanakan selama dua hari mulai 28-29 September 2024.

“Kegiatan latihan Gabungan Lintas Sektor baru dua kali dilaksanakan di Sulawesi Tengah dan Banggai Kepulauan merupakan tempat ke dua yang melaksanakan kegiatan LATGAB ini, sehingganya kami dari Pengurus PMI Provinsi sangat mengapresiasi PMI Kabupaten Banggai Kepulauan yang telah mengambil langkah untuk melaksanakan kegiatan ini,” terang Sekretaris PMI Provinsi Sulawesi Tengah dalam sambutannya.

Kegiatan Latihan Gabungan (LATGAB) Lintas Sektor Palang Merah Indonesia Kabupaten Banggai Kepulauan Tahun 2024 secara resmi dibuka oleh Bapak Ratno Salim, A.Md.Kep., SKM yang merupakan Wakil Ketua Bidang SDM, PB, Relawan dan PMR PMI Kabupaten Banggai Kepulauan.

“Dibeberapa bulan yang lalu kami baru selesai melaksanakan Pendidikan Dasar KSR angkatan 3, hari ini dilanjutkan dengan Latihan Gabungan semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan pelajaran bagaimana kita mempersiapkan diri dalam menghadapi bencana,” terang Wakil Ketua Bidang SDM, PB, Relawan dan PMR PMI Kabupaten Banggai Kepulauan dalam sambutannya.

LATGAB diakhiri dengan simulasi Tanggap Darurat Bencana dengan skenario gempa bumi. Peserta dibagi dalam 5 layanan yakni Asesmen, Posko, Pertolongan Pertama, Pencarian dan Evakuasi, dan Dapur Umum.

Turut hadir Ketua PMI dr Abdi Gunawan, Wakil Ketua Bidang Organisasi Harly Masenge, Wakil Ketua Bidang Yankessos dan UTD Ratnasari N. Turungku, Bendahara PMI Kalsum Pulian, Pengurus PMI Risdawati dan Siti Fatmawati. (PMI-BANGKEP)

Salakan, BanggaiKep.go.id – Memperingati Hari Ulang Tahun ke-3, Komunitas motor King Trikora Bangkep Club (KTBC) gelar bakti sosial dengan tema “Tingkatkan Solidaritas dan Sinergitas demi Kemanusiaan” bertempat di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Banggai Kepulauan (Bangkep), Jumat, (29/09/2023).

Komunitas motor KTBC bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia Kab. Bangkep dalam kegiatan Bakti sosial tersebut.

Kegiatan bakti sosial yaitu sunat masal dan donor darah. Adapun anak yang disunat berjumlah kurang lebih 13 orang terdiri dari masyarakat kurang mampu dan kegiatan donor darah berjumlah 20 orang.

Setelah kegiatan dilaksanakan, para anak-anak yang telah selesai disunat diberikan paket dari Komunitas motor King Trikora Bangkep Club.

Kegiatan bakti sosial dilakukan dengan tujuan meningkatkan rasa solidaritas dan sinergitas demi kemanusiaan, club motor dipandang bukan hanya sekedar aksi pamer atau gaya-gayaan dijalan namun dapat memberikan kontribusi kepada daerah. (IKP-KOMINFO)

Salakan, BanggaiKep.go.id – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banggai Kepulauan gelar Musyawarah Kerja Kabupaten PMI Banggai Kepulauan (Bangkep) tahun 2023 di Balai Pertemuan Umum Kecamatan Tinangkung, Kamis, (3/5/2023).

Sebelum dilaksanakan Mukerkab, diadakan pelantikan pengurus kecamatan se Kabupaten Banggai Kepulauan masa bakti 2022-2027 pada Rabu malam, 2 Mei 2023.

Read more

Salakan, BanggaiKep.go.id – Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) apresiasi dilaksanakannya kegiatan Musyawarah Kabupaten (MUSKAB) Ke-IV Palang Merah Indonesia Kabupaten Banggai Kepulauan Tahun 2022, Sabtu, (16/7/2022).

Hal itu dikatakan dalam sambutan Bupati yang diwakili Asisten III Administrasi Umum Setda Ekasilawati Sipatu, S.Pd.,M.Kes, “Selaku Pemerintah Kabupaten Banggai Kepulauan, saya menyambut baik dan apresiasi kepada Palang Merah Indonesia atas pelaksanaan kegiatan musyawarah kabupaten ini guna mengevaluasi seluruh program yang selama ini telah dilaksanakan dan selanjutnya akan menyusun dan merumuskan program-program yang PMI kedepannya serta pemilihan pengurus baru Palang Merah Indonesia Kabupaten Banggai Kepulauan periode 2022-2027,” ucap Eka.

Palang Merah Indonesia dituntut untuk senantiasa siaga dan siap bergerak dalam kondisi apapun karena masyarakat mengharapkan PMI bertindak cepat, tepat dan akurat dalam memberikan pelayanan kemanusiaan dan kepalangmerahan.

“Selaku Pemerintah Daerah, kami terus memberikan dukungan terhadap segala kegiatan yang dilaksanakan PMI Kabupaten Banggai Kepulauan kedepan dalam membina relawan-relawan kemanusiaan yang tangguh sejalan dengan tujuan Negara dalam melindungi segenap anak Bangsa di bidang kemanusiaan,” ujar Eka.

Mengakhiri sambutannya, Eka berharap agar para peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya, saling bekerjasama dan bersinergi dalam menentukan program kerja kedepannya, terlebih khusus dalam pemilihan pengurus baru agar benar sesuai aturan yang ditetapkan, sehingga tujuan dari MUSKAB ini menjadikan Palang Merah semakin maju dan berkembang sesuai Visi Misi PMI dalam memberikan pelayanan kemanusiaan di tengah-tengah masyarakat.

Kegiatan dilaksanakan di Gedung BPU Kecamatan Tinangkung di Salakan dan dihadiri oleh Kepala Markas PMI Provinsi Sulawesi Tengah Sukri, S.KM, Ketua, Wakil dan Sekretaris serta Pengurus PMI Bangkep, Ketua MUI Bangkep, mewakili Kapolres Kabag SDM, Kadis Sosial, Kadis Lingkungan Hidup, Kepala BPKAD, Perwakilan Ketua TP-PKK dan Ketua DWP Bangkep, Perwakilan Dinas Dikbud, perwakilan Pabung 1308/LB dan Direktur RSUD Trikora serta 36 Pengurus PMI Kecamatan.

Hasil dari Musyawarah Kabupaten Ke-IV PMI Banggai Kepulauan yaitu dr. Abdi Gunawan, M.PH terpilih sebagai Ketua PMI Kabupaten Banggai Kepulauan masa bakti 2022-2027.

Disamping itu, dalam menyukseskan MUSKAB Ke-IV PMI tahun 2022 tersebut dirangkaikan dengan kegiatan donor darah dimana ada 3 orang pendonor dan sebagai pendonor pertama yaitu Ketua DWP BPKAD Ny. Wafriani Stevan Moidady serta 2 orang lainnya adalah anggota PMI Kabupaten Banggai Kepulauan. (Elsi-KOMINFO)

Salakan, BanggaiKep.go.id – Peresmian Gedung Palang Merah Indonesia (PMI) dan Operasional Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) dilaksanakan di Gedung Markas PMI Bangkep.

Peresmian dilakukan dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Banggai Kepulauan H. Rais D. Adam, Rabu, (22/12/2021).

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan, “Lewat kesempatan ini saya juga menitipkan pesan kepada ketua dan pengurus bahkan kepada semua pengelola palang merah indonesia Kabupaten Banggai Kepulauan agar memperhatikan ketersediaan darah, sehingga apabila ada masyarakat yang membutuhkan darah selalu siap dan tersedia sehingga tidak ada keluhan dari masyarakat terkait kekosongan darah,” ucap Bupati.

Kegiatan penandatanganan prasasti merupakan lanjutan dari kegiatan kemarin pada tanggal 21 Desember 2021 dimana dilakukan pembukaan ruangan gedung yang ditandai dengan pengguntingan pita oleh Ketua DPRD Kab. Bangkep Rusdin Sinaling bersama Wakil Bupati Bangkep Salim J. Tanasa.

“Saya berharap pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan dengan baik dan gedung ini benar-benar menjadi pusat pelayanan kemanusiaan, baik masyarakat Kabupaten Banggai Kepulauan maupun siapa yang membutuhkan pelayanan, sehingga masyarakat merasa puas dengan pelayanan yang diberikan palang merah Indonesia Kabupaten Banggai Kepulauan,” jelas Wabup dalam sambutannya (21/12).

Selain penandatanganan prasasti, dilanjutkan dengan penyerahan bantuan operasional berupa satu unit mobil tangki air yang diserahkan langsung oleh Ketua PMI Sulawesi Tengah kepada Bupati Bangkep, kemudian Bupati menyerahkan kepada Ketua PMI Bangkep dr. Abdi Gunawan, MPH untuk dipergunakan sesuai keperuntukannya.

Ketua PMI Bangkep sekaligus Kadis Kesehatan dr. Abdi Gunawan, MPH dalam sambutannya Rabu, (21/12/21) menyampaikan bahwa, pada hari ini adalah acara penandatanganan prasasti dan penyerahan satu unit mobil tangki air yang diserahkan langsung oleh Ketua PMI Sulawesi Tengah kepada PMI Banggai Kepulauan.

“Yang perlu kita ketahui bersama, bahwa disini begitu banyak yang terlibat dan berkontribusi, seperti dukungan moril, doa, bajet finansial dan sebagainya,”kata Ketua PMI Bangkep.

Lanjutnya, “Untuk alat transfusi darah ini adalah hal yang sudah lama dinantikan oleh masyarakat Banggai kepulauan, UTD alat transfusi darah ini adalah kebutuhan semua manusia,” kata dr. Abdi. (ElsiKominfo)

Salakan, BanggaiKep.go.id – PK-PMI Banggai Kepulauan (BanggaiKep) gelar musyawarah kerja Palang Merah Indonesia tahun 2020 yang bertempat di salah satu rumah makan di Salakan, Kamis, (17/12/2020).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Asisten II Setda BanggaiKep Abderiana Loto, MM, mewakili Bupati Banggai Kepulauan, Sekretaris PMI Provinsi Sulawesi Tengah Sudirman M.Si, Anggota DPRD BanggaiKep, Kepala PMI BanggaiKep Dr. H. Abdi Gunawan, MPh dan peserta musyawarah.

Dalam sambutan Bupati BanggaiKep yang dibacakan oleh Asisten II Setda BanggaiKep Abderiana Loto, MM mengatakan bahwa selaku Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan saya menyambut baik atas di selenggarakannya kegiatan musyawarah ini, karena PMI merupakan aset bangsa dan Negara yang perlu di jaga dengan baik dan di kelola secara profesional, netral dan mandiri.

Selain itu PMI juga selalu hadir disetiap waktu ketika dibutuhkan, oleh kerena itu tidak ada satupun alasan yang dapat menyangkal keadaan PMI di dalam kontribusi kita misi kita tugas kita dalam kemanusiaan.

“Kita berharap pasca musyawarah ini semakin menguatkan PMI dalam memberikan pengabdiannya di tengah-tengah masyarakat,” ucap Abde.

Selanjutnya, Abde juga menyampaikan kepada PMI Kabupaten BanggaiKep agar dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah ini karena sinergitas adalah salah satu aspek penting dalam memprogramkan pembangunan demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat. (DeckyKominfo)