Tataba, BanggaiKep.go.id – Sejumlah SMP di Kecamatan Buko Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) saat ini sedang melaksanakan simulasi pelaksanaan Assesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yang rencananya akan digelar pada bulan September 2022.
Simulasi dilakukan untuk menguji kemampuan sistem dan mengetahui gambaran soal yang akan diberikan di ANBK.
KoorWil Bidang Pendidikan Kecamatan Buko, Frits Taluari, S.Pd saat dijumpai pada Selasa, (9/8/2022) menjelaskan, ANBK ini adalah pengganti dari Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembelajaran yang dilaksanakan sekolah dengan melihat kemampuan siswa.
“Program ini ditujukan Kemendikbud hanya kepada siswa kelas 5 SD dan siswa kelas 8 SMP karena mereka ini setahun akan menjelang kelulusan. Tujuannya untuk mengetahui kemampuan literasi dan numerasi sehingga melalui hasil ANBK bisa menentukan metode pembelajaran,” jelas Frits Taluari.
Sejak kemarin sejumlah siswa SMP Kelas 8 mengikuti simulasi ANBK baik secara online maupun semi online.
Beberapa Kepala Sekolah saat dijumpai berharap kiranya ke depan fasilitas yang dibutuhkan dapat memadai sehingga pelaksanaan ANBK bagi kami tidak menumpang lagi tapi bisa melaksanakan sendiri, karena fasilitas yang memadai.
“Harapan kami juga kiranya saat pelaksanaan ANBK nanti jaringan Internet tidak mengalami ganguan sehingga boleh berjalan lancar,” tutup salah satu Kepsek yang enggan namanya dicantumkan. (JAR-KOMINFO)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!