Salakan, BanggaiKep.go.id – Pj. Bupati Banggai Kepulauan (Bangkep) Ihsan Basir membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Organisasi Kepemudaan dengan tema “Terwujudnya Peran Serta Organisasi Kepemudaan Dalam Pembangunan Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan”, Rabu (25/09/2024).
Dalam sambutannya Pj. Bupati mengatakan sebagai generasi muda, tentunya memiliki tanggung jawab yang besar. Semua adalah aset berharga yang diharapkan dapat memimpin dan berkontribusi dalam pembangunan daerah. Dalam konteks ini, organisasi kepemudaan memiliki peran yang sangat strategis.
Menurut Bupati, pembangunan daerah tidak hanya tugas Pemerintah semata, tetapi merupakan tanggung jawab kita semua. “Mari kita ingat bahwa Kabupaten Banggai Kepulauan memiliki berbagai potensi yang perlu kita gali lebih dalam,” ujarnya.
Selain itu, Ihsan juga menekankan pentingnya kolaborasi bersama dalam menciptakan program yang berkelanjutan. “Saya juga ingin menekankan pentingnya kolaborasi antara organisasi kepemudaan dan Pemerintah. Sinergi ini sangat diperlukan untuk menciptakan program-program yang efektif dan berkelanjutan,” terangnya.
Ihsan juga berharap melalui kegiatan ini menjadi awal baik dalam membangun jaringan organisasi kepemudaan dan mendorong semangat membangun Banggai Kepulauan.
“Saya berharap kegiatan ini menjadi titik awal yang baik untuk membangun jaringan yang lebih kuat antar organisasi kepemudaan, serta mendorong semangat kolaborasi yang lebih besar dalam rangka pembangunan Kabupaten Banggai Kepulauan,” kata Bupati.
Kegiatan di hadiri Kadis Dispora, Ketua Karang Taruna Kab. Banggai Kepulauan, Para Peserta Bimtek Kepemudaan serta undangan lainnya. (Decky-KOMINFO)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!